Nani Resmi Gabung Venezia
Berita Transfer Venezia

Nani Resmi Gabung Venezia

Luis Nani telah resmi bergabung dengan Venezia, mantan winger Manchester United itu direkrut secara gratis dari klub MLS, Orlando City.

Venezia telah menyetujui persyaratan pribadi dengan Portugal berusia 35 tahun tersebut dan akan segera menandatangani kontrak.

Nani diberikan kontrak berdurasi hingga akhir musim 2022/23. Bagi Nani, ini adalah petualangan keduanya bermain di Serie A, karena sebelumnya pernah berseragam Lazio pada musim 2017/18 lalu.

Nani menghabiskan delapan tahun karir sepakbolanya bersama Manchester United, dari 2007 hingga 2015. Dalam waktu itu, ia mencetak 41 gol, memberikan 73 assist dan memenangkan sejumlah penghargaan, seperti empat gelar Liga Premier dan Liga Champions 2007/08.

Ini adalah transfer kedua Venezia pada jendela transfer Januari, setelah sebelumnya mendapatkan gelandang Bayern Munich, Michael Cuisance.

Saat ini, Venezia berada pada peringkat ke-17 di klasemen sementara Serie A, unggul satu poin dari Genoa yang berada di urutan ke-18.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *